Penulis: Ahmad Joni | Editor: Ahmad Joni
Sumber: SMK Negeri 3 Kota Bengkulu
Proses asesmen sumatif - SMK Negeri 3 Kota Bengkulu |
sejativi.com - SMK Negeri 3 Kota Bengkulu melaksanakan Asesmen Sumatif Akhir Semester 6 (ASAS6) pada 3 April 2023 di lingkungan SMK Negeri 3 Kota Bengkulu.
Asesmen Sumatif Akhir Semester 6 (ASAS6) ini diikuti oleh seluruh siswa-siswa kelas XII SMK Negeri 3 Kota Bengkulu. Pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir Semester 6 tahun ajaran 2022/2023 ini dilakukan secara daring. "Betul, pelaksanaan asesmen sumatif akhir semester ini menggunakan sistem daring. Namun, siswa tetap harus datang ke sekolah. Pelaksanaan asesmennya sama seperti biasa, siswa datang ke sekolah, tersedia ruangan asesmen dan pengawas." Ujar Reno Regan, S.Pd selaku Ketua Panitia Asesmen Sumatif tersebut.
Asesmen Sumatif Akhir Semester 6 ini dilaksanakan 2 sesi. Sesi pertama dilakukan pada pukul 07.30 WIB - 09.30 WIB, dan sesi 2 dilaksanakan pukul 10.00 WIB - 12.00 WIB.
Dalam pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir Semester 6 ada sesuai yang baru. Jika pada tahun-tahun sebelumnya pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir Semester 6 siswa login menggunakan website, namun tahun ini panitia menyiapkan aplikasi khusus untuk pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir Semester 6. "Ya betul. Tahun ini kita menggunakan aplikasi untuk asesmennya. Untuk sistemnya sama-sama daring, namun ini menggunakan aplikasi agar pengalaman asesmen menjadi lebih baik, lancar dan meminimalisir kendala" Ujar Ferly Kristian, S.Pd selaku Tim Teknis pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir Semester 6.
Seperti diketahui, bahwa proses akhir dari sebuah pembelajaran, terutama di kelas XII adalah asesmen sumatif akhir semester. "Asesmen ini tujuannya sebagai evaluasi dalam proses pembelajaran, terutama kelas XII yang sebentar lagi akan lulus. Ujian praktik sudah beberapa minggu lalu. Nah sekarang pelaksanaan Asesmen Sumatif Akhir Semester 6." Ujar Dodi Aidil Candra, S.Pd.I selaku Waka Kurikulum SMKN 3 Kota Bengkulu.
Rencananya, Asesmen Sumatif Akhir Semester 6 akan dilaksanakan mulai tanggal 3 April - 11 April 2023. Sukses terus siswa-siswi SMKN 3 Kota Bengkulu. Semoga asesmentnya berjalan dengan lancar. Aamiin.
0 Komentar